Postingan

MENGHADAPI PESERTA DIDIK “KIDS ZAMAN NOW”

Seiring perkembangan zaman karakteristik peserta didik pun mulai berubah pada milenial sekarang peserta didik atau anak – anak zaman sekarang biasa disebut kids zaman now. Karakter mereka pun sangat berbeda dengan generasi sebelumnya. Kita sebagai pendidik harus mampu menyiasati hal tersebut generasi sekarang atau kids zaman now merupakan generasi yang melek akan teknologi, mereka mengetahui segala sesuatu dengan gadget yang ada ditangan mereka. Kemajuan yang sangat pesat di bidang teknologi informasi ini diperkirakan akan terus meningkat pada masa yang akan datang. Allied Business Intelligent (ABI) Research memperkirakan pada tahun 2020 akan ada lebih dari 30 miliar perangkat yang terhubung secara nirkabel (Malang Post, 19 Mei 2016). Ke depan, internet akan semakin mengubah pola hidup manusia, khususnya yang saat ini masih menjadi bagian dari Kids Zaman Now. Segala aktivitas akan banyak dilakukan dengan menggunakan internet secara online. Hal ini bisa berdampak positif dan negatif

KKL MALANG – BALI

Kuliah kerja lapangan yang diselenggarakan oleh FKIP Progdi PBInd tahun 2016 dengan tujuan Malang-Bali selama 6 hari sangat mengesankan bagiku. KKL tahun ini diikuti oleh seluruh kelas dari A-D terdiri atas dua rombongan, bis 1 dan 2. dibis 1 terdapat kelas A dan C, sedangkan dibis 2 terdapat kelas B dan D. aku berada dibis 2 bersama teman-teman sekelasku. Perjalanan pertama tujuannya adalah malang. Sampai dimalang tepat pagi hari. Setelah sarapan kami melanjutkan perjalanan dikebun apel kemudian di screet zoo. Ini adalah pengalaman pertamaku di screet zoo ternyata ini adalah kebun binatang terbesar di Asia Tenggara. Dengan koleksi hewan yang lengkap screet zoo boleh dibilang adalah wahana keluarga yang menarik. Sebelum kita masuk ke kebun binatang kita masuk ke museum, disini terdapat banyak satwa yang sudah diawetkan dan terbagi atas negara-negara asal satwa tersebut. Penataan yang apik membuat tempat ini sangat ramai oleh pengunjung baik wisatawan domestic maupun mancanegara.  

BUDI DAN DANI

Sore itu, di pos ronda terlihat dua anak kecil duduk sambil berbincang kesana kemari ditiup angin sepoy – sepoy, tiba – tiba salah satu dari mereka menceritakan keadaan di rumah. Budi : “Dan, saya bête di rumah” Dani : “bête kenapa? Budi : “bapa saya gak berenti berenti ngerokok, asepnya kemana mana sampe rumah kaya kebakaran” Dani : “harusnya bersyukur bud, nanti lama – lama bakalan betah kok” Budi : “bersyukur?ah kamu ngaco dan” Dani : “yaa bersyukur cuma asep doang yang keluar. Kalo yang keluar api gimana?kebakar beneran dong.” Budi : “iya juga sih, terus yang dimaksud lama – lama bakalan betah di rumah itu apa?” Dani : “yaudah, saya pulang dulu bud” Budi : “loh, kok malah pulang dan. Jelasin dulu dong” Dani : “nanti aja bud soalnya saya mau cepet – cepet pulang” Budi : “tumben amat pengen cepet pulang” Dani : “iya, soalnya tenggorokan bapa saya bolong gara gara gak berenti ngerokok” Dani meninggalkan Budi yang hanya terdiam melongo mendengar jawaban dari

KREATIFITAS MAHASISWA UPS TEGAL

Gambar
              TEGAL – Untuk memenuhi tugas mata kuliah, mahasiswa semester lima Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pancasakti Tegal menyelenggarakan sebuah seni pertunjukan drama yang telah diselenggarakan pada hari sabtu-minggu tanggal 2-3 Desember 2017 di Auditorium Universitas Pancasakti Tegal. Di dalam pertunjukan tersebut mahasiswa membuka pintu untuk khalayak umum tidak hanya dari kalangan mahasiswa saja, tetapi mereka menerima siapa saja yang hadir untuk melihat pertunjukan drama tersebut mulai dari masyarakat hingga seniman tegal hingga para orang tua mahasiswa itu sendiri. Pertunjukan tersebut merupakan rangkaian dari mata kuliah Pementasan Drama, sehingga dosen Pendidikan Bahasa Indonesia bangga dan mendukung penuh acara tersebut.